
Sebagai aparat teritorial yang harus tahu semua kejadian di wilayah tentunya akan lebih maksimal apabila dilakukan secara bersama begitulah TNI Kodim Pemalang bersinergi dengan instansi terkait melaksanakan penertiban Protokol Kesehatan kepada Masyarakat di wilayah Kabupaten Pemalang.(18/1/2020).
Disampaikan Babinsa Koramil 02/Taman Serka Rukiyat, “sehubungan akhir-akhir ini masih dalam suasana pandemi Covid-19 dan banyak warga yang terpapar Covid19, saya menghimbau kepada warga agar selalu mentaati Protokol Kesehatan, dengan maksud untuk meminimalisir penyebaran wabah Covid-19 di lingkungan masyarakat.” pungkasnya.
Ditambahkan, untuk menjaga keamanan dan kenyamanan dalam beraktifitas, supaya selalu pakai masker, selalu mencuci tangan pakai sabun dengan air yang mengalir dan selalu menjaga jarak aman kepada siapa saja dan dimana saja. Mari budayakan menjaga kesehatan diri kita sendiri. Dengan begitu badan kita akan selalu sehat dan secara tidak langsung kita juga sudah menjaga kesehatan orang lain. Pendim 0711/Pemalang.
