Operasi Masker Rutin Dilakukan di Wilayah Kedungbanteng

Banyumas – Anggota Koramil 24/Kedungbanteng bersama petugas gabungan lakukan operasi penertiban masker di di Jalan raya Perempatan Pasar Sinom Kedungbanteng, Kec Kedungbanteng Kab Banyumas. Senin (07/09/2020).

Komandan Kodim 0701/Banyumas letkol Inf candra, S.E., M.I.Pol melalui Danramil 24/Kedungbanteng Lettu Inf Nurkolis menjelaskan terkait kegiatan yang dilaksanakan anggotanya “Betul, hari ini anggota Koramil 24/Kedungbanteng bersama petugas gabungan dari Polsek, Dishub dan Kecamatan Kedungbanteng menggelar operasi penertiban masker di Perempatan Pasar Sinom Kedungbanteng Kecamatan Kedungbanteng. Operasi ini dilakukan dalam rangka mencegah dan memutus rantai penyebaran virus covid 19 diwilayah Kecamatan kedungbanteng,”Ungkap lettu Nurkolis.

Upaya penekanan penyebaran Covid-19 yang dilaksanakan oleh Jajaran Muspika di Kecamatan Kedungbanteng dilaksanakan secara rutin. Operasi tersebut terfokus terkait penertiban masker, bagi para pemakai jalan yang tidak mengenakan masker, maka akan kita berikan peringatan secara tertulis, “Tambah Danramil.

Sekali lagi saya tegaskan, “Bahwa Operasi dan himbauan yang dilakukan oleh petugas gabungan pada hari ini dilaksanakan secara rutin guna memutus rantai penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kabupaten Banyumas khusunya diKecamatan Kedungbanteng, “pungkas Lettu Nurkolis. (0701)