Banjarnegara – Komandan Kodim 0704/Banjarnegara, Letkol CZI Teguh Prasetyanto, S.T., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XIX, Ny. Dyah Teguh Prasetyanto, melakukan kunjungan kerja perdana ke Koramil 06/Kalibening dan Koramil 17/Wanayasa, Selasa (21/01/25). Rombongan disambut hangat oleh Danramil Kapten CPM Teguh Budiono dan Kapten Inf Winarno beserta anggota dan ibu-ibu Persit.
Dalam kunjungan tersebut, Dandim memberikan pengarahan langsung kepada personel Koramil dan menyampaikan terima kasih atas dedikasi mereka. “Saya minta maaf baru sekarang dapat bertatap muka dengan rekan-rekan sekalian. Kunjungan ini sekaligus untuk mengecek langsung situasi wilayah, termasuk perbatasan Kalibening-Pekalongan dan konflik tanah Perhutani yang digarap oleh oknum tak bertanggung jawab,” ujar Dandim.
Dandim juga menyampaikan rencana pembangunan dapur sehat di Desa Majatengah, Kalibening. “Setiap dapur akan memproduksi 3.000 porsi makanan, memperkerjakan 50 orang, dan memprioritaskan tenaga lokal. Ini merupakan langkah konkret untuk meningkatkan perekonomian masyarakat setempat,” katanya.
Ia juga menyoroti potensi Kalibening sebagai sentra kopi. “Kopi Kalibening memiliki cita rasa yang sangat diminati. Mari manfaatkan lahan yang ada untuk menanam kopi dan mengoptimalkan hasilnya. Ini peluang besar untuk perekonomian kita,” tambahnya.
Untuk tahun 2025, Dandim mengungkapkan Kalibening akan menjadi lokasi program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). “Manfaatkan TMMD untuk membangun infrastruktur seperti jalan, rumah tidak layak huni (RTLH), dan jembatan demi kelancaran aktivitas masyarakat,” jelasnya.
Dandim juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan pola hidup sehat. Ia mendorong konsumsi makanan bergizi seperti daun kelor yang kaya nutrisi, dan minum air putih sebelum kopi atau teh di pagi hari untuk menjaga kesehatan ginjal.
“Lakukan olahraga teratur agar di usia lanjut kita tetap sehat dan mandiri. Hindari minuman beralkohol, terutama bagi yang sudah berusia 40 tahun ke atas,” pesannya.
Sebagai garda terdepan TNI, Babinsa diminta untuk menjadi teladan di masyarakat. “Jaga keharmonisan rumah tangga, kekompakan, dan disiplin. Hindari pelanggaran, karena kita adalah wajah TNI di tengah masyarakat,” tegas Dandim.
Melalui kunjungan ini, Dandim berharap hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat semakin kuat, sehingga situasi keamanan dan ketertiban tetap kondusif. “Mari kita jalankan tugas negara dengan sungguh-sungguh demi terjaganya kedamaian dan kesejahteraan bersama,” pungkasnya.
Pendim 0704/Banjarnegara.