TNI Selalu Hadir di Tengah Masyarakat, Personel Satgas TMMD ke 122 Dampingi Kegiatan Posyandu

Pemalang – Anggota Satgas TMMD Reguler ke-122 tahun 2024 Kodim 0711/Pemalang turut mendampingi kegiata Posyandu Anggrek tepatnya di RT 07/RW 02 dukuh Jambu waetan, desa Tambi, kecamatan Watukumpul, kabupaten Pemalang,Jumat (11/10/2024).

Pendampingan Posyandu ini merupakan bagian dari kegiatan non fisik Satgas TMMD ke 122 bekerjasama dengan puskesmas desa Tambi.

Bidan desa sekaligus Kader Posyandu Ibu Vonny Arisanty A..Md mengatakan “Pelaksanaan kegiatan posyandu kali ini tidak seperti biasanya karena dibantu oleh Personel Satgas TMMD ke-122. Di antaranya penimbangan balita, pemeriksaan ibu hamil dan pemberi an gizi,” jelas Vonny Kader Posyandu.

Ditambahkan petugas kesehatan Satgas TMMD Serma Saryo mengatakan, “Selain melakukan pembangunan sasaran fisik personil TMMD juga melakukan berbagai kegiatan sosial seperti pelayanan kesehatan, stunting dan posyandu seperti saat ini.” Ujar Serma Saryo.

Ditambahkan Serma Saryo bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI untuk selalu hadir di tengah masyarakat dan membantu dalam berbagai kegiatan, “Kami berharap dengan kehadiran kami, kegiatan Posyandu dapat berjalan lebih lancar dan pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,” Pungkasnya.

Pendim 0711/Pemalang.