AKSI BABINSA BERSAMA SATGAS COVID 19 BERKELILING WILAYAH BINAAN, SOSIALISASIKAN PROTOKOL KESEHATAN 5M

Banyumas – Aksi nyata Sinergitas TNI Polri dengan Dinas terkait dalam pencegahan dan memutuskan Rantai Penyebaran Virus Covid -19 di Desa Gerduren Kecamatan Purwojati Kabupaten Banyumas.

Ws. Danramil 18/Purwojati Kapten Arm Sugeng Supriyadi dan 1 orang anggota beserta anggota Polsek Purwojati, Kepala Desa dan perangkat, Bidan Desa Gerduren, Satgas Covid – 19 Desa Gerduren melaksanakan Penyuluhan Keliling oleh Satgas Covid-19. Rabu (03/02/2021)

“Penyuluhan di laksanakan dengan cara berkeliling di wilayahnya Desa Gerduren, tempat-tempat keramain di wilayah Desa Gerduren dengan membacakan himbauan tentang Protokol Kesehatan Covid-19 5 M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunaan dan mengurangi mobilitas,” jelas Babinsa Desa Gerduren Sertu Agus Junaidi.

Kegiatan yang dilaksankan tersebut merupakan salah satu upaya dalam penyegahan dan memutuskan rantai penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kecamatan Purwojati.

Pada kesempatan tersebut Ws. Danramil Kapten Arm Sugeng melalui Sertu Agus Junaidi menyampaikan serta mengajak kepada masyarakat tentang kegunaan masker untuk kesehatan diri dan sebagai penangkal dan pencegah keluar masuknya virus. Babinsa juga menghimbau untuk lebih meminimalisir aktivitas diluar rumah. Pendim 0701/Banyumas.

No More Posts Available.

No more pages to load.