TNI – POLRI BERSAMA WARGA BERSIHKAN MATERIAL LONGSORAN

Gumelar – Akibat diguyur hujan lebat pada Kamis kemarin, mengakibatkan tanah longsor di Grumbul Ciuyah RT 03 RW 17 Desa Cihonje Kec. Gumelar kab. Banyumas.

Danramil 14/Gumelar Kodim 0701/Banyumas Kapten Cba Budi Priyatno mengungkapkan, terjadi hujan lebat mengakibatkan jalan longsor di Cihonje.
Ia menambahkan pasca kejadian, pihak Koramil 14/Gumelar bersama Polsek Gumelar bersama sejumlah warga akan melakukan kerja bakti membersihkan puing-puing bangunan yang longsor.

“Selain itu mengalihkan akses jalan yang tadinya tertutup material longsoran dialihkan ke bawahnya dengan memanfaatkan material tersebut untuk membuat jalan baru,” ujar Danramil.

Bersama-sama dengan warga, anggota Koramil membuat talud penahan di samping jalan baru dengan menggunakan material longsoran yang dimasukkan ke dalam karung. (Koramil 14/Gumelar)

No More Posts Available.

No more pages to load.