
Batang – Awal Bulan Ramadhan 1440 H tahun ini dimanfaatkan oleh jajaran TNI-Polri dalam hal ini Kodim 0736/Batang dan Polres Batang melalui kegiatan pembagian takjil berbuka puasa kepada para pengguna jalan di wilayah Kecamatan Reban Kabupaten Batang. Kegiatan berlangsung sore hari tepatnya di perempatan depan terminal kecamatan Reban,jumat ( 10/5/19 ).
Kegiatan tersebut dihadiri Kapolres Batang AKBP Edi Suranta Sinulingga, S.I.K,Danramil 05/Reban Kapten Inf.Sumargiyono beserta anggota,Kapolsek Reban Iptu Suharsiyamto SH, beserta anggota dan Ibu ibu bayangkari Polres Batang.

“Dengan kegiatan bagi-bagi takjil ini kita berharap kedekatan TNI -Polri dengan masyarakat lebih terjalin erat, karena TNI – Polri sebagai pengaman, pelindung dan pengayom masyarakat,” tutur Kapolres Batang.
“Sedikitnya ratusan bungkus takjil berupa makanan dan minuman manis untuk sajian berbuka puasa dibagikan kepada pengguna jalan, baik pengendara motor, mobil maupun pejalan kaki yang melintas diperempatan depan terminal Reban”,imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama Danramil 05/Reban Kapten Inf. Sumargiyono menyampaikan, “Ramadhan adalah bulan penuh berkah, maka dibulan ini tentunya kita harus berlomba-lomba untuk melakukan kebaikan. Salah satunya dengan membagikan takjil kepada orang yang berpuasa saat ngabuburit sore jelang buka puasa,”ungkapnya.
Selain membagikan takjil, anggota TNI Kodim 0736/Batang dan anggota Polres Batang juga tak lupa menghimbau kepada masyarakat terutama para pengendara/pengemudi kendaraan beserta penumpangnya untuk selalu taat dan tertib berlalulintas demi keselamatan bersama.
Penmil5